TEMINABUAN, iNewsSorong.id - Kapolres Sorong Selatan AKBP Choiruddin Wachid memberikan apresiasi atas penyerahan diri tiga pentolan Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) dan menyatakan diri bergabung kembali dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Hal tersebut disampaikan Kapolres Sorong Selatan AKBP Choiruddin Wachid usai mendampingi Bupati Sorong Selatan, Samsuddin Anggiluli menerima penyerahan diri tiga pentolan TPNPB di Teminabuan, Senin (13/3/2023).
Ketiga pentolan TPNPB wilayah Sorong Selatan tersebut diantaranya Letnan Kolonel (Letkol) TPNPB, Melkianus Nebore, bersama dua pimpinan TNPB lainnya.
Menurut Kapolres atas penyerahan diri tiga pimpinan TNPB wilayah Sorong Selatan yang menyatakan kembali bergabung dengan NKRI, hal tersebut perlu diapresiasi.
" Kita perlu memberikan apresiasi kepada tiga pimpinan TPNB, masing-masing, Melkianus Nabore selaku pimpinan TPNB Kodap Sorong Selatan, Yohanes Fontaba dan Yance Nabore yang kembali ke Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," katanya.
Atas hal tersebut, Kapolres mengimbau kepada para warga masyarakat Sorong Selatan yang selama ini bersebrangan dengan NKRI agar kembali bergabung dan bersama-sama membangun Kabupaten Sorong Selatan dalam seluruh aspek pembangunan di wilayah tersebut.
"Pada dasarnya TNI/Polri dan Pemerintah daerah menerima dengan tangan terbuka,"ujarnya.
Ditempat yang sama, Dandim 1807 Sorong Selatan, Letnan Kolonel Infanteri (Letkol Inf) Ronald Michael Patty mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi kepada pihak kepolisian resor (Polres) Sorong Selatan, yang telah melakukan pendekatan terhadap kelompok yang berseberangan dengan NKRI.
"TNI sangat terbuka kepada siap pun. Oleh sebab itu jika ada yang membutuhkan bantuan TNI siap. Satu hal yang perlu diketahui bahwa NKRI ini sudah merdeka. Tidak ada lagi merdeka. Mari kita hidup saling berdampingan antara satu dengan yang lainnya," katanya.
Editor : Chanry Suripatty