Logo Network
Network

Terduga Otak Pelaku Kerusuhan Double O Sorong Berhasil Ditangkap Tim Resmob Polres Bintuni

ANDREW CHAN
.
Sabtu, 13 Agustus 2022 | 16:06 WIB
Terduga Otak Pelaku Kerusuhan Double O Sorong Berhasil Ditangkap Tim Resmob Polres Bintuni
Terduga Otak Pelaku Kerusuhan Double O Sorong Berhasil Ditangkap Tim Resmob Polres Bintuni

SORONG, iNewsSorongRaya.id - Tim Resmob Polres Bintuni, Sabtu (13/8/2022) berhasil mengamankan Noval Bugis alias Toto Buronan paling dicari pihak Kepolisian yang merupakan terduga otak pelaku bentrokan maut antar kelompok warga di Tempat Hiburan Malam (THM) Kota Sorong, 25 Januari 2022 dini hari lalu.

Akibat Bentrokan maut tersebut sebanyak 18 orang meninggal dunia. Dimana satu orang bernama Kani Rumaf meniggal dunia akibat dianiaya oleh kelompok warga yang terlibat pertikaian sedangkan tujuh belas orang lainnya meniggal dunia akibat terjebak di dalam salah satu ruangan THM Double O yang dibakar massa.

Kapolres Teluk Bintuni, AKBP Junov Siregar yang dikonfirmasi iNews.id melalui sambungan telepon seluler membenarkan bahwa salah satu DPO Bentrokan maut yang juga merupakan terduga otak pelaku bentrokan maut tersebut berhasil diamankan anggotanya. Noval Bugis alias Toto ditangkap di seputaran kota lama, kabupaten Bintuni sekitar pukul 12.00 WIT siang tadi.

Menurut AKBP Junov Siregar penangkapan DPO Polres Sorong Kota tersebut berawal dari informasi yang didapatkan dirinya dari masyakarat. Dimana atas informasi tersebut Kapolres langsung memerintahkan kepada Tim Resmob yang dipimpin oleh Kasat Reskrim untuk menangkap DPO tersebut.

" Awalnya saya mendapatkan informasi bahwa DPO kasus bentrokan maut Double O berada di wilayah hukum Polres Bintuni tepatnya di kampung lama. Atas laporan tersebut, siang tadi saya perintahkan anggota kami dari Resmob Polres Bintuni yang dipimpin Kasat Reskrim langsung bergerak untuk mengamankan DPO atas nama Noval Bugis alias Toto tersebut." Jelas AKBP Junov Siregar yang dikonfirmasi iNews.id Sabtu (13/8/2022) siang tadi.

Saat tim melakukan pemantauan ditemukanlah DPO dan langsung tim melakukan penangkapan. Dalam penangkapan tersebut tidak ada perlawanan dari DPO tersebut.

" Setelah pemantauan, DPO langsung Ditangkap tanpa ada perlawanan." Ujar AKBP Junov Siregar.

Untuk memastikan buruan Polisi tersebut adalah Noval Bugis alias Toto pihak Reskrim polres Teluk Bintuni melakukan koordinasi dengan pihak Reskim Polres Sorong Kota dimana dari hasil koordinasi tersebut dipastikan bahwa buruan yang diamankan betul adalah Noval Bugis alias Toto.

" Jadi setelah DPO ini diamankan, pihak Reskrim Polres Bintuni langsung berkoordinasi dengan pihak Reskrim Polres Sorong Kota tentang ciri-ciri DPO dan setelah hasilnya betul, maka yang bersangkutan langsung kami tahan di rutan Polres Bintuni" ungkap AKBP Junov Siregar.

Menurut rencana, DPO Noval Bugis alias Toto akan dibawa ke Sorong untuk diserahkan ke pihak Polres Sorong Kota dimana yang bersangkutan merupakan Buronan paling dicari oleh pihak Kepolisian Polres Sorong Kota.

" Ya rencana besok, Minggu (14/8/2022) yah, DPO tersebut kami geser (berangkatkan ke Kota Sorong, untuk diserahkan ke pihak Reskrim Polres Sorong Kota. Dimana yang bersangkutan adalah buronan dari Pihak Polres Sorong Kota" tandas AKBP Junov Siregar.

Editor : Chanry Suripatty

Follow Berita iNews Sorongraya di Google News

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.