get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Pusat Didesak Batalkan SK KPU Fak-Fak yang Mendiskualifikasi Paslon Utayoh

Pemkot Sorong Tegaskan Dukungan Penuh untuk Stabilitas Kamtibmas dalam Pilkada 2024

Rabu, 06 November 2024 | 10:40 WIB
header img
Penjabat Wali Kota Sorong, Dr. Bernhard Eduard Rondonuwu, S.Sos., M.Si., menandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) bersama jajaran TNI dan Polri. (FOTO : iNewsSorong.id - HO Diskominfo Pemko Sorong).

 

 

SORONG, iNewsSorong.id - Pemerintah Kota Sorong kembali memperkuat dukungannya terhadap institusi keamanan demi terciptanya suasana kondusif menjelang Pilkada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sorong 2024. Pada Selasa, 5 November 2024, bertempat di ruang Anggrek Kantor Wali Kota Sorong, Penjabat Wali Kota Sorong, Dr. Bernhard Eduard Rondonuwu, S.Sos., M.Si., menandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) bersama jajaran TNI dan Polri. Acara ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk Komandan Korem 181/PVT, Komandan Pasmar 3, Kapolresta Kota Sorong, dan Dandim 1802/Sorong, serta perwakilan Sekretariat Daerah dan Kesbangpol Kota Sorong.

Dalam sambutannya, Dr. Bernhard menegaskan bahwa dukungan finansial melalui NPHD ini merupakan bentuk komitmen nyata Pemkot Sorong terhadap keamanan daerah, khususnya selama masa Pilkada. Kolaborasi Pemkot dengan TNI dan Polri, lanjutnya, sangat penting untuk memastikan stabilitas daerah tetap terjaga di tengah persaingan politik.

"Saya yakin sinergi yang kuat antara Pemkot, TNI, dan Polri akan mendorong terciptanya suasana yang kondusif bagi masyarakat Kota Sorong. Kita semua menginginkan Pilkada berjalan aman, lancar, dan damai," ujar Dr. Bernhard.

Dalam upaya memperkuat keamanan, Pemkot Sorong juga telah menggagas Program Garnisun, yaitu patroli intensif di wilayah-wilayah yang rawan potensi gangguan keamanan. Program ini bertujuan untuk mengantisipasi dan mencegah kemungkinan konflik atau kericuhan di sejumlah titik strategis. Patroli tersebut diharapkan mampu menekan potensi gangguan sejak dini agar situasi tetap terkendali selama tahapan Pilkada berlangsung.

"Melalui program patroli ini, saya berharap TNI dan Polri dapat mendukung pengamanan maksimal di setiap tahapan Pilkada, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman," tambah Dr. Bernhard.

Penandatanganan NPHD ini juga diharapkan semakin mempererat kerja sama antara Pemkot Sorong dan institusi keamanan. Dr. Bernhard mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkomitmen menjaga stabilitas kota, serta mengajak masyarakat untuk ikut serta menjaga ketertiban umum.

Kolaborasi dan dukungan penuh antara Pemkot, TNI, dan Polri diharapkan dapat meminimalisir potensi gangguan dan menjaga pelaksanaan Pilkada yang aman serta damai. Dr. Bernhard optimis bahwa komitmen kuat ini akan menjadikan Kota Sorong sebagai contoh sukses dalam menyelenggarakan Pilkada yang kondusif di Papua Barat.

Editor : Chanry Suripatty

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut