get app
inews
Aa Text
Read Next : Kilang Kasim Wujudkan Kemandirian di Kampung Kasimle dengan Sentuhan Sosial dan Pendidikan

KST Pimpinan Numbuk Telenggen Serang Patroli Gabungan TNI POLRI, Serka Iskan Terluka

Minggu, 13 November 2022 | 23:39 WIB
header img
Aparat gabungan TNI POLRI melakukan evakuasi terhadap Serka Iskan Dwi Wardana personel Timsus Elang III BIN, Pos Puncak yang tertembak dalam kontak senjata dengan KST Pimpinan Numbuk Telenggen, Minggu (13/12/2022). (FOTO: iNewsSorong.id / ISTIMEWA)

PUNCAK, iNewsSorong.id - Kelompok Separatis Teroris (KST) Papua terlibat kontak senjata dengan aparat gabungan TNI - Polri di wilayah, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua, Minggu (13/11/2022). Dalam kejadian itu seorang anggota TNI, Serka Iskan Dwi Wardana mengalami luka tembak pada bagian paha sebelah kanan. 


Aparat gabungan TNI POLRI melakukan evakuasi terhadap Serka Iskan Dwi Wardana personel Timsus Elang III BIN, Pos Puncak yang tertembak dalam kontak senjata dengan KST Pimpinan Numbuk Telenggen, Minggu (13/12/2022). (FOTO : iNewsSorong.id / ISTIMEWA)

 

Dari informasi yang didapatkan iNewsSorong.id, Kejadian penembakan tersebut terjadi sekitar pukul 11.37 WIT saat aparat keamanan gabungan TNI - Polri melakukan patroli di sekitar kampung Yenggernok, Distrik Home, Kabupaten Puncak Papua dan pengamanan di sekitar Gereja Golgota. 

Patroli gabungan tersebut mendapat gangguan keamanan oleh KST Papua pimpinan Numbuk Telenggen.  Kontak senjata tak terhindarkan. 


Aparat gabungan TNI POLRI melakukan evakuasi terhadap Serka Iskan Dwi Wardana personel Timsus Elang III BIN, Pos Puncak yang tertembak dalam kontak senjata dengan KST Pimpinan Numbuk Telenggen, Minggu (13/12/2022). (FOTO: iNewsSorong.id / ISTIMEWA)

 

Dalam kontak senjata itu, seorang anggota TNI Serka Iskan Dwi Wardana personel Timsus Elang III BIN, Pos Puncak tertembak dalam kontak kejadian itu. 

Serka Iskan mengalami luka tembak pada bagian paha sebelah kanan. Aparat keamanan gabungan selanjutnya melakukan evakuasi korban ke Puskesmas Ilaga untuk mendapatkan pertolongan pertama. Kondisi Serka Iskan dilaporkan dalam kondisi sadar. 


Aparat gabungan TNI POLRI melakukan evakuasi terhadap Serka Iskan Dwi Wardana personel Timsus Elang III BIN, Pos Puncak yang tertembak dalam kontak senjata dengan KST Pimpinan Numbuk Telenggen, Minggu (13/12/2022). (FOTO: iNewsSorong.id / ISTIMEWA)

 

Kapendam XVIII Cenderawasih, Kolonel Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H. dalam keterangan pers yang diterima iNewsSorong.id, Minggu (13/11/2022) siang membenarkan adanya peristiwa tersebut. 

Menurut Kapendam, penembakan tersebut dilakukan oleh gerombolan KST dari kelompok Gome, Pimpinan Numbuk Telenggeng saat aparat kemanan sedang melaksanakan patroli gabungan disekitar Gereja Golgota Gome, Distrik Ilaga. Akibat penembakan tersebut, Serka IDW ( Iskan Dwi Wardana) mengalami luka tembak pada bagian paha kanan. 

" Bahwa benar telah terjadi penembakan oleh gerombolan KST dari kelompok Gome Pimpinan Numbuk Telenggeng kepada Aparat Keamanan yang sedang melaksanakan Patroli Gabungan di sekita Gereja Golgota Gome di Ilaga, Minggu (13/11/2022) pukul 09.00 Wit, (kejadian itu) mengakibatkan 1 (satu) personel TNI atas nama Serka IDW mengalami luka tembak pada paha kanan," ungkap Kapendam. 

Korban Serka IDW menurut Kapendam saat ini dalam kondisi sadar dan telah di evakuasi ke Puskesmas Ilaga. 

" Saat ini, Serka IDW yang mengalami luka tembak pada paha kanan dalam kondisi sadar dan telah dievakuasi menggunakan kendaraan Brimob Satgas Damai Cartenz ke Puskesmas Ilaga," ujar Kapendam. 

Pasca penyerangan tersebut menurut Kapendam situasi di Ilaga tetap kondusif, dan tidak ada jatuh korban dari pihak masyakarat sipil dalam kontak senjata tersebut. 

" Bahwa Pasca Penyerangan dan penembakan oleh gerombolan KST kepada Aparat Keamanan, situasi dalam keadaan kondusif dan tidak ada korban dari pihak sipil atau masyarakat," pungkasnya.

Editor : Chanry Suripatty

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut