get app
inews
Aa Text
Read Next : Gubernur Elisa Kambu Tegaskan Pentingnya Sinergi Eksekutif-Legislatif Demi Pembangunan Provinsi PBD

Anneke Makatuuk dan Fredy Marlisa Resmi Jabat Wakil Ketua DPR Papua Barat Daya

Kamis, 24 April 2025 | 04:12 WIB
header img
Ketua Pengadilan Tinggi Papua Barat, Budi Santoso, saat mengambil sumpah/janji pelantikan dua Wakil Ketua DPRD Papua Barat Daya.

 

SORONG, iNewssorongraya.id  – Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi Papua Barat Daya resmi menetapkan Anneke Makatuuk dari Partai Demokrat sebagai Wakil Ketua I dan Fredy Marlisa dari PDI Perjuangan sebagai Wakil Ketua II untuk masa jabatan 2024–2029. Keduanya mengucapkan sumpah/janji jabatan dalam Rapat Paripurna Istimewa yang digelar di Hotel Vega Sorong, Rabu (23/4/2025).

Pengucapan sumpah tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Papua Barat, Budi Santoso, dan disaksikan oleh Gubernur Papua Barat Daya Elisa Kambu, jajaran Forkopimda, Majelis Rakyat Papua Barat Daya, serta pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) dan undangan resmi lainnya.

Dalam pernyataannya usai pelantikan, Anneke Makatuuk menegaskan bahwa jabatan pimpinan DPR bukan sekadar simbol kehormatan, melainkan amanah besar untuk mengawal jalannya pemerintahan yang bersih dan berpihak kepada rakyat.

“Sebagai daerah otonomi baru, Papua Barat Daya punya peluang emas untuk membangun tata kelola yang lebih baik. DPR harus hadir sebagai mitra kritis dan strategis, memastikan kebijakan berpihak pada masyarakat,” ujar Anneke.

Ia juga menyampaikan komitmennya untuk memperkuat sinergi antara legislatif, eksekutif, serta seluruh elemen masyarakat dalam mendorong pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. Menurutnya, tantangan di sektor pendidikan, kesehatan, infrastruktur, hingga pemberdayaan masyarakat adat dan pelestarian lingkungan perlu dijawab dengan regulasi yang tepat dan pengawasan yang ketat.

“Tidak ada pembangunan yang berhasil tanpa kolaborasi. Oleh karena itu, kami mengajak seluruh pihak bergotong royong membangun provinsi ini dengan semangat transparansi dan akuntabilitas,” tegasnya.

Pelantikan kedua pimpinan DPR ini menjadi momentum awal konsolidasi kekuatan lembaga legislatif Papua Barat Daya dalam mengawal program pembangunan dan memastikan kehadiran negara benar-benar dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat.

Editor : Hanny Wijaya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut