get app
inews
Aa Read Next : Polres Raja Ampat Bergegas Selidiki Penyebab Kebakaran Kantor Distrik Waigeo Utara

Nomor Urut Pasangan Calon Diumumkan: Enam Kontestan Pilkada Raja Ampat Siap Bertanding

Rabu, 25 September 2024 | 21:34 WIB
header img
Enam Paslon yang siap berlaga di Pilkada Raja Ampat. (FOTO : iNewsSorong.id)

 

WAISAI, iNewsSorong.id  - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Raja Ampat secara resmi telah mengumumkan nomor urut pasangan calon yang akan bertarung di Pilkada 2024. Pengumuman ini menyusul pengundian nomor urut pasangan calon yang dilaksanakan pada tanggal 23 September 2024.

Ketua KPU Raja Ampat, Arsyad Sehwaky, menegaskan bahwa pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (Paslon) merupakan langkah krusial dalam tahapan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Berikut adalah pasangan calon dan nomor urutnya:

  1. Orideko Iriano Burdam, S.IP, M.M, M.Ec.Dev dan Drs Mansyur Syahdan, M.Si - Nomor Urut 1
  2. Dr Hasbi Suaib, ST, MH dan Drs Martinus Mambraku, M.Si - Nomor Urut 2
  3. Charles A.M. Imbir, ST, M.Si dan Reinold M. Bula, SE, M.Si - Nomor Urut 3
  4. Selviana Wanma, SH dan Arsad Macap, SE, M.M - Nomor Urut 4
  5. Ria Siti Naruliah Umlati, S.Sos dan Benoni Saleo - Nomor Urut 5
  6. Hasan Makassar, S.Pd dan Yoris Rumbewas, SE - Nomor Urut 6

Sebelumnya, KPU Raja Ampat telah menetapkan enam pasangan calon yang akan bertanding dalam pemilihan tersebut. Proses ini penting untuk memastikan transparansi dan keadilan dalam pemilihan, sehingga masyarakat dapat mengetahui nomor urut masing-masing calon sebelum kampanye dimulai.

 

Editor : Chanry Suripatty

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut