get app
inews
Aa Text
Read Next : Aksi Unik Mama Papua Kalungkan Noken ke Leher Presiden Joko Widodo, Buat Kaget Paspampres

Terobos Istana Presiden Bawa Pistol FN Seorang Wanita Bercadar Diamankan

Selasa, 25 Oktober 2022 | 11:38 WIB
header img
Polisi mengamankan seorang wanita bercadar yang nekat menerobos Istana Negara dengan membawa senjata api jenis FN. Selasa (25/10/2022). (Foto : Source Sat Gatur Lantas)

JAKARTA, iNewsSorong.id - Seorang wanita tidak dikenal diamankan petugas Kepolisian Lalu Lintas karena nekat menerobos jalan depan Istana Negara, jalan Merdeka Utara, Selasa (25/10/2022) sekitar pukul 07.00 WIT.  Wanita yang belum diketahui identitasnya itu diamankan polisi karena gerak-geriknya yang mencurigakan. Saat diamankan, polisi menemukan satu pucuk senjata api laras pendek jenis FN dan sejumlah barang bukti lainnya. 


Polisi mengamankan seorang wanita bercadar yang nekat menerobos Istana Negara dengan membawa senjata api jenis FN. Selasa (25/10/2022). (Foto : Source Sat Gatur Lantas)

 

Plh Kasat Gatur, Kompol Albon Hutajulu mengatakan kejadian tersebut berawal saat anggota Sat Gatur tengah melakukan tugas rutin pelayanan lalu lintas di sekitar istana presiden. Tiba - tiba muncul seorang wanita berjalan kaki dengan gerak-gerik yang mencurigakan.


Polisi mengamankan seorang wanita bercadar yang nekat menerobos Istana Negara dengan membawa senjata api jenis FN. Selasa (25/10/2022). (Foto : Source Sat Gatur Lantas)

 

Perempuan tersebut lalu mendekati pintu masuk istana dan langsung menodongkan senjata api jenis FN ke arah anggota Paspampres yang tengah melaksanakan tugas jaga di pos piket. 

" Sekitar pukul 07.00 WIB
Anggota Sat Gatur melakukan tugas rutin pelayanan masyarakat penjagaan dan pengaturan di sekitar istana presiden (Pos bandung 1/oteva). Kemudian ada seorang perempuan berjalan kaki dari Harmoni mengarah ke jalan  Medan Merdeka Utara, tepatnya dipintu masuk Istana dan menghampiri anggota Paspampres yang sedang siaga dan langsung menodongkan senpi jenis FN,"jelas Kompol Albon Hutajulu. 


Polisi mengamankan senjata api jenis FN dari seorang wanita bercadar yang nekat menerobos Istana Negara Selasa (25/10/2022). (Foto : Source Sat Gatur Lantas)


Dengan sigap anggota Sat Gatur, masing-masing Iptu Hermawan, Briptu Krismanto, dan  Bripda Yuda langsung mengamankan tidak dikenal tersebut. 

" Anggota Sat Gatur dengan sigap merebut senpi dari tangan wanita tak dikenal tersebut untuk di serahkan ke pihak Reskrim Polres Jakarta Pusat," pungkas Kompol Albon Hutajulu. 

Pihak kepolisian hingga kini masih mendalami motif dari aksi nekat perempuan tak dikenal tersebut. Dimana saat diamankan, pihak Kepolisian dan Paspampres mengamankan sejumlah barang bukti berupa satu unit senjata api, Pistol jenis FN, satu buah tas hitam berisi kita Suci, dompet kosong warna pink, satu unit ponsel. 

" Turut diamankan, 1 pucuk senpi jenis FN, satu tas hitam berisi Kitab suci, Dompet kosong warna pink, dan satu unit ponsel," beber Kompol Albon. 


Polisi mengamankan seorang wanita bercadar yang nekat menerobos Istana Negara dengan membawa senjata api jenis FN. Selasa (25/10/2022). (Foto : Source Sat Gatur Lantas)

 

Hingga saat ini situasi Kamtibmas di depan istana presiden kondusif. Aktivitas berjalan seperti biasa. Namun pasca adanya aksi penerobosan istana oleh seorang perempuan tak dikenal, pihak Kepolisian dan Paspampres meningkatkan kesiapsiagaan dan pengamanan di sekitar Istana Keprisidenan. 

Editor : Chanry Suripatty

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut