Lokasi Kejadian Dipasang Police Line, Polisi Bergerak Selidiki Kebakaran Rumah Kapolda Papua

ANDREW CHAN
Pihak Kepolisian memasang Police Line di lokasi kebakaran di kediaman Kapolda Papua. (FOTO: iNewsSorong.id/ANDREW CHAN)

JAYAPURA, iNewsSorong.id - Jajaran Polresta Jayapura Kota diback up personel Direktorat Reserse dan Kriminal Polda Papua dikerahkan untuk melaksanakan penyelidikan atas musibah kebakaran yang melanda rumah dinas Kapolda Papua, Selasa (17/1/2023) dini hari tadi. 


Terlihat di lokasi kejadian personel Reskrim dan Polresta Kota Jayapura dan Polda Papua dipimpin Dirkrimum Polda Papua Kombes Pol Faizal dan Kombes Pol Victor Makbon sedang melakukan olah TKP di dalam ruangan rumah dinas Kapolda Papua. 

Pihak Kepolisian dari tim INAFIS Polda Papua juga sementara melakukan olah TKP. 

Pihak Kepolisian telah memasang Police Line atau garis polisi di lokasi kejadian. 

Terkait peristiwa terbakarnya rumah dinas Kapolda Papua, Kapolsekta Jayapura Utara, Kompol Jahja Rumra enggan untuk memberikan keterangan terkait peristiwa tersebut. 

" Kejadian pada pukul 04.45 WIT. Untuk Informasi jelasnya langsung kepada Bapak Kapolresta. Tadi Bapak Kapolda sudah delegasikan Bapak Kaporlesta untuk memberikan keterangan pers," ungkap Kapolsekta.

Dari peristiwa tersebut, Kapolda Papua, Irjen Pol. Mathius D Fakhiri dilaporkan selamat. 

" Tidak ada korban jiwa atau pun luka, semua keluarga selamat," ungkap salah seorang kerabat Kapolda Papua di lokasi kejadian. 

 

Editor : Chanry Suripatty

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network