SORONG, iNewsSorong.id - Mantan Bupati Tambrauw dua periode, Gabriel Asem resmi mengembalikan formulir pendaftaran Bakal Calon (Balon) Gubernur ke Sekretariat DPD Partai Demokrat Papua Barat Daya, Kamis (18/4/2024).
Gabriel Asem yang juga Ketua DPD Partai Perindo Papua Barat Daya ini merupakan Balon Gubernur Pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran ke sekretariat DPD Demokrat sejak Partai berlambang Mercy tersebut membuka pendaftaran pada tanggal 17 April 2024, jelang perhelatan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Barat Daya (PBD) yang akan digelar pada bulan November 2024 mendatang.
Dari pantauan Jurnalis iNewsSorong.id, Gabriel Asem tiba di sekretariat DPD Demokrat PBD didampingi ratusan simpatisan dan pendukungnya dan diterima Ketua Tim Penjaringan DPD Demokrat Papua Barat Daya Izack Rahareng dan sejumlah pengurus Partai.
Kepada wartawan usai pengembalian berkas pendaftaran, Gabriel Asem mengatakan kedatangannya ke sekretariat DPD Demokrat PBD untuk pengembalian berkas Balon Gubernur dimana dirinya menyatakan kesiapannya maju dalam kontestasi politik Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Oktober 2024 mendatang.
" Siap maju sebagai Calon Gubernur Papua Barat Daya, untuk itu saya hadir disini mengembalikan berkas pendaftaran kepada Tim Penjaringan DPD Demokrat," ungkap Gabriel.
Menurut Gabriel, Partai Demokrat merupakan salah satu partai politik yang diincar rekomendasinya untuk bertarung pada pemilihan kepala daerah serentak 27 November 2024 mendatang.
“Kalau dapat rekomendasi kan lumayan dimana Hanura 3 kursi, Perindo 3 kursi, Partai Demokrat 5 kursi dan PSI 1 kursi maka total 12 kursi, sehingga saya dapat mendaftar di KPU sebagai Calon Gubernur Papua Barat Daya," paparnya.
Gabriel menambahkan terkait rekomendasi dari Partai Demokrat, dirinya optimis akan mendapatkan rekomendasi tergantung hasil survei dari partai berlambang Mercy tersebut.
" Terkait rekomendasi semua tergantung dari hasil survei. Jika Partai Demokrat mengarahkan 8 lembaga tentu satu yang akan saya pilih guna melakukan survei," ujarnya.
Sementara itu Ketua Tim Penjaringan Balon Gubernur dan Wakil Gubernur, DPD Demokrat Papua Barat Daya, Izack Rahareng, mengatakan pihak DPD Demokrat Papua Barat Daya sangat menyambut baik kedatangan Gabriel Asem bersama simpatisan dan pendukungnya.
" kedatangan dari Gabriel Asem bersama rombongan kami menyambut dengan baik yah semoga melalui proses tahapan kedepan berjalan dengan baik dan lancar," ujar Izack.
Izack menerangkan DPD Partai Demokrat Papua Barat Daya sejak tanggal 17 April 2024 telah membuka pendaftaran dan akan ditutup pada tanggal 24 April 2024 mendatang.
"Sejauh ini sudah 5 kandidat yang ambil formulir tetapi baru Gabriel Asem yang mendaftarkan diri ke Partai Demokrat sejak dibuka dari kemarin," ungkap Izack Rahareng.
Sementara itu disinggung soal kepada siapa rekomendasi Partai Demokrat akan diberikan, dengan diplomasi, Izack mengatakan pihaknya masih menunggu hasil survei dimana rekomendasi tersebut akan dikeluarkan oleh DPP Demokrat.
"Nanti kita tunggu lagi hasil surveinya seperti apa sesuai penetapan dimana itu akan mengacu untuk penentuan rekomendasi dikeluarkan oleh DPP Partai Demokrat," pungkasnya.
Rencananya selain Partai Demokrat, Gabriel Asem juga akan mendaftar pada tiga parpol lainnnya, diantaranya, Partai Perindo, Hanura dan PSI.
Editor : Chanry Suripatty