get app
inews
Aa Read Next : Beredar Video Detik-detik Oknum TNI AL Pukul Anggota Brimob, Picu Bentrok Meluas

Peringati 33 Tahun Mengabdi Bagi Negeri, Alumni Akabri 1990 Gelar Basksos dan Bakkes di Tanah Papua

Sabtu, 28 Oktober 2023 | 17:05 WIB
header img
Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel TM Silitonga bersama para Perwira Tinggi TNI-Polri foto bersama anak-anak generasi emas Papua dalam acara Gelar 90 Alumni Akabri tahun 1990 yang dipusatkan di alun-alun Aimas, Kabupaten Sorong, Sabtu (28/10/2023).(IST)

 

 

SORONG, iNewsSorong.id - Alumni Akabri lulusan tahun 1990 yang ada di Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya menggelar kegiatan bakti sosial dan bakti kesehatan, Sabtu (28/10/2023).

Kegiatan yang dipusatkan di Alun-alun Aimas, Kabupaten Sorong, Provinsi Papua Barat Daya, berlangsung meriah dan dihadiri ribuan masyarakat. Tak hanya itu sejumlah Perwira Tinggi, Pamen, Pama dan Bintara  TNI-Polri pun hadir dalam acara tersebut.

Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel TM Silitonga mengatakan, bakti sosial dan kesehatan Alumni Akabri 1990 pada tahun 2023 dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia yang dipusatkan di dua wilayah yaitu Jakarta dan Papua Barat Daya.


Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel TM Silitonga saat memberikan sambutan dalam acara Bakti Sosial "Gelar 90" Alumni Akabri 1990 di Papua Barat-Papua Barat Daya. (FOTO : iNewsSorong.id - HO : Humas Polresta Sorong).
 
 

Dikatakannya, Papua Barat Daya dan Papua Barat khususnya, pihaknya melaksanakan dua kegiatan besar yaitu bakti sosial dengan agenda kegiatan adalah pembagian paket sembako sebanyak 3000 paket yang dibagikan di 36 titik sekaligus. Kemudian 1000 paket pendidikan dibagikan di 28 titik dan juga pembagian 1400 pasang pakaian untuk PAUD atau anak-anak prasekolah.

"Selain itu kita juga mengadakan bakti kesehatan berupa pengobatan massal, pengecekan gizi, penambahan vitamin dan juga sunatan massal. Dalam bakti sosial hari ini, dihadiri kira-kira 1600 masyarakat," ungkap Kapolda Papua Barat.

Lanjut Kapolda, untuk bakti kesehatan dilaksanakan di 20 titik secara bersamaan di Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya.


Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel TM Silitonga berdialog dengan Prajuirt TNI dalam acara Bakti Sosial "Gelar 90" Alumni Akabri 1990 di Papua Barat-Papua Barat Daya. (FOTO : iNewsSorong.id - HO : Humas Polresta Sorong).
 
 

Alumni Akabri tahun 1990 yang ada di Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya, sambungnya, juga mengadakan bedah rumah sebanyak 14 rumah. Yang terdiri dari 2 rumah anggota Polri dan 1 rumah anggota TNI dan 11 rumah masyarakat.

Menurutnya, untuk bedah rumah ini ada yang sudah selesai dikerjakan dan ada yang dalam waktu dekat sudah selesai.

"Kami dari Alumni Akabri Angkatan 90 mengingat pengabdian kami sudah 33 tahun, ingin berbakti kepada seluruh masyarakat khususnya yang ada di Papua Barat dan Papua Barat Daya. Selaku Kapolda Papua Barat dan juga Alumni Akabri 1990 saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan panitia yang telah menyiapkan acara ini," pungkasnya.


Kapolda Papua Barat Irjen Pol Daniel TM Silitonga serahkan kunci rumah kepada Prajuirt TNI dalam acara Bakti Sosial "Gelar 90" Alumni Akabri 1990 di Papua Barat-Papua Barat Daya. (FOTO : iNewsSorong.id - HO : Humas Polresta Sorong)

 

 

Sementara itu, Perwakilan Panitia Pusat Marsekal Muda TNI Palito Sitorus mengatakan, bakti sosial dan kesehatan merupakan suatu tekad dari panitia pusat.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak Kapolda serta jajaran, seluruh pejabat pemerintah dan seluruh masyarakat Papua Barat dan Papua Barat Daya yang telah memberikan dukungan dan bantuan sehingga acara bakti sosial ini dapat terselenggara dengan baik. Saya akan laporkan kepada panitia pusat bahwa kegiatan di Papua Barat Daya ini terselenggara berkat kerjasama seluruh yang terlibat dalam kegiatan ini," pungkasnya.

Puncak acara Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan dengan Tema “Gelar 90” dipusatkan di Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, hari ini dan dibuka secara resmi oleh Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

 

 

Editor : Sayied Syech Boften

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut