Ribuan warga Kabupaten Tambrauw menyambut penuh sukacita kedatangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Yeheskiel Yesnat dan Paulus Ajambuani, di Bandara Domine Eduard Osok, Sorong, Papua Barat Daya. Euforia masyarakat terlihat jelas setelah pasangan yang dikenal dengan sebutan Yespas ini resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Jakarta.
Sejak pukul 07.00 WIT, ribuan pendukung dan simpatisan telah memadati area parkir bandara. Mereka datang dengan penuh semangat, membawa spanduk serta atribut sebagai bentuk dukungan terhadap kepemimpinan baru yang telah lama dinantikan. Suasana semakin meriah saat pasangan Yespas tiba, diiringi alunan musik tradisional suling tambur yang menciptakan nuansa sakral dan penuh kebanggaan. Sorak-sorai warga mengiringi keduanya yang kemudian diarak menuju sebuah hotel di dekat bandara untuk bertemu langsung dengan masyarakat.
Editor : Chanry Suripatty