FJPi Papua Barat Daya Berbagi Kasih di Momen Natal

MELINDA WAA
FJPI Papua Barat Daya berbagi kasih di momen Natal. (FOTO: inews Sorong.id - MEWA)

 

 

SORONG, iNewsSorong.id – Dalam semangat berbagi dan kepedulian sosial, Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) Papua Barat Daya merayakan Hari Ulang Tahunnya yang ke-17 dengan menggelar kegiatan bakti sosial di Kota Sorong pada Sabtu (21/12). Momen ini juga bertepatan dengan peringatan Hari Ibu ke-96, menjadikannya lebih bermakna bagi para penerima manfaat.

Ketua FJPI Papua Barat Daya, Fauzia Muhammad, bersama Sekretaris Maria Baru, memimpin langsung kegiatan tersebut. Mereka memberikan bingkisan sembako kepada perempuan hebat yang terdiri dari janda, lansia, dan petugas kebersihan. Fauzia menegaskan, aksi ini adalah wujud nyata kepedulian organisasi terhadap masyarakat, terutama perempuan yang menghadapi tantangan ekonomi di tengah kondisi yang semakin sulit.

“Alhamdulillah, kami dapat berbagi kebahagiaan dengan memberikan bingkisan kepada mereka yang membutuhkan. Fokus kami adalah perempuan karena momen ini bertepatan dengan Hari Ibu dan ulang tahun FJPI. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban mereka, khususnya menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru,” ujar Fauzia.

Ia juga berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi organisasi lain untuk melakukan hal serupa. “Semoga aksi kecil ini bisa membawa sukacita bagi mereka yang merayakan Natal. Kami ingin perempuan hebat di luar sana tetap semangat, sehat, dan bahagia,” tambahnya.

Selain membantu meringankan beban ekonomi, kegiatan ini juga bertujuan mempererat kebersamaan antaranggota FJPI dan masyarakat. Fauzia menegaskan pentingnya solidaritas dalam mendukung pembangunan di Provinsi Papua Barat Daya, sekaligus memperbesar peran FJPI ke depannya.

“Kami berkomitmen untuk terus memperkuat FJPI sebagai organisasi yang peduli pada perempuan dan masyarakat secara umum,” tutupnya.

Dengan aksi berbagi ini, FJPI Papua Barat Daya memberikan pesan inspiratif bahwa kepedulian kecil dapat memberikan dampak besar, khususnya bagi mereka yang membutuhkan uluran tangan di momen spesial seperti Natal dan Hari Ibu.

Editor : Chanry Suripatty

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network