Raja Ampat Sambut Terminal Pelabuhan Modern, Dorong Mobilitas Masyarakat dan Pariwisata

ABHI MACAP
Bupati Raja Ampat Abdulu Faris Umlati saat menandatangani prasasti dalam peresmian terminal penumpang modern di Waisai, Ibu Kota Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya. (FOTO : iNewsSorong.id -ABM)

 

WAISAI, iNewsSorong.id - Terminal penumpang di Pelabuhan Waisai, Raja Ampat, akhirnya siap difungsikan setelah diresmikan oleh Bupati Abdul Faris Umlati (AFU) pada 17 September 2024, bertepatan dengan Hari Perhubungan Nasional.

Peresmian gedung terminal yang terletak di area pelabuhan Waisai ini ditandai dengan penandatanganan Prasasti dan pengguntingan pita oleh Bupati AFU, didampingi unsur Forkopimda di Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya.


Bupati Raja Ampat Abdulu Faris Umlati lakukan sesi foto di areal terminal penumpang pelabuhan Waisai. (FOTO : iNewsSorong.id - ABM)

 

 

Pembangunan terminal ini memakan waktu 7 tahun dengan anggaran sekitar 60 miliar Rupiah yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Raja Ampat.

Bupati AFU menekankan pentingnya optimalisasi pelayanan bagi masyarakat dan wisatawan, mengingat Raja Ampat merupakan salah satu destinasi wisata utama di Indonesia.

Terminal ini diharapkan dapat menunjang mobilitas masyarakat serta meningkatkan arus wisatawan yang datang dan pergi dari daerah yang dikenal sebagai "Surga Terakhir di Bumi" tersebut.


Bupati Raja Ampat Abdulu Faris Umlati foto bersama dengan Forkompinda usai peresmian terminal penumpang pelabuhan Waisai. (FOTO : iNewsSorong.id - ABM).
 
 

Selain itu, Bupati AFU menyebutkan bahwa terminal penumpang ini akan dihibahkan ke Kementerian Perhubungan. Setelah penghibahan, pemeliharaan dan pengelolaan aset bangunan akan menjadi tanggung jawab Kementerian Perhubungan, seiring dengan peningkatan status Pelabuhan Waisai menjadi pelabuhan regional.

Bupati AFU mengatakan, dengan adanya terminal baru ini, diharapkan infrastruktur dan pelayanan di sektor pariwisata Raja Ampat akan semakin baik, mendukung pertumbuhan ekonomi lokal dan memajukan sektor pariwisata yang menjadi salah satu kekuatan utama daerah tersebut.

 

Editor : Chanry Suripatty

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network