WAISAI, iNewsSorongRaya.id- Sebanyak 144 Personel Polres Raja Ampat diterjunkan untuk mengamankan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Raja Ampat yang dilaksanakan di Aula Kantor KPU Raja Ampat, Jumat (1/3/2024).
Pengerahan ratusan personel Kepolisian ini sesuai surat perintah dari Kapolres Raja Ampat dengan nomor Sprin/104/II/PAM.3.3./2024/BAG OPS, tanggal 29 Februari 2024 tentang rangkaian pengamanan Rapat Pleno Terbuka yang akan diselenggarakan pada tanggal 01 Maret 2024 hingga selesai.
Sebelum diterjunkan, para personel mengikuti apel kesiapan. Para Personel Polres Raja Ampat mendapatkan arahan terkait teknis dan taktis pengamanan seperti peserta yang diperbolehkan ikut ke dalam Aula dan melaksanakan patroli di sekitar lokasi kegiatan.
Kapolres Raja Ampat, AKBP Edwin Parsaoran kepada wartawan mengatakan pihaknya telah menyiagakan 99 Personel Polres Raja Ampat yang dibagi menjadi 3 shift sebagai upaya pemeliharaan Kamtibmas di sekitar lokasi Rapat Pleno Terbuka sesuai dengan rencana pengamanan yang telah diterbitkan.
"Kami menyiagakan 99 Personil Polres Raja Ampat . Personil dibagi dalam tiga shift sebagai upaya untuk memelihara Kamtibmas selama pelaksanaan Pleno hingga selesai," ujar Kapolres saat memantau langsung Rekapitulasi Suara di Kantor KPU Raja Ampat', didampingi Dandim 1805 Raja Ampat dan Wakil Bupati Raja Ampat.
Selanjutnya, Kapolres menghimbau kepada semua pihak terkait agar tetap sama-sama menjaga Kamtibmas selama jalannya tahapan Pleno Terbuka yang dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Raja Ampat.
Editor : Chanry Suripatty
Artikel Terkait