SENTANI, iNewsSorongRaya.id - Kepala Penjabat Gubernur Papua, Ridwan Rumasukun terluka terkena lemparan batu dari massa yang mengikuti prosesi pemakaman jenazah Lukas Enembe pada Kamis (28/12/2023).
Selain Ridwan Rumasukun, seorang prajurit TNI bernama Prada Nababan juga terluka akibat lemparan batu. Kepala Ridwan mengalami luka parah karena terkena lemparan batu oleh sekelompok orang ketika sedang mengawal jenazah menuju STAKIN GIDI Sentani.
Informasi dari iNews menyatakan Ridwan segera diamankan oleh beberapa warga untuk segera dibawa ke rumah sakit.
Dalam situasi kerusuhan tersebut, massa menjadi sangat agresif dan menyerang warga yang berada di pinggir jalan. Selain itu, kelompok yang membawa jenazah juga melakukan pembakaran terhadap sebuah mobil dinas milik Polda Papua.
Aksi anarkis ini diduga dilakukan oleh pihak yang awalnya melakukan pelemparan terhadap gedung-gedung di sepanjang jalan raya Sentani.
Tindakan massa yang semakin kejam tidak hanya menyasar kantor-kantor, tetapi juga melempari warga secara sembarangan, menciptakan situasi yang sangat mencekam.
Di sisi lain, jenazah Lukas Enembe telah tiba di STAKIN GIDI Sentani. Selanjutnya, upacara pemakaman akan segera dilaksanakan sebelum prosesi penguburan dimulai.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait