Ratusan Personel Polisi Dikerahkan Amankan Perayaan Paskah di Kota Sorong

MASTO
Kapolresta Sorong Kota, Kombes Pol. Happy Perdana Yudianto memimpin langsung apel gelar pasukan pengamanan hari raya Paskah di Mako Polresta Sorong Kota (FOTO: iNewsSorong.id-MASTO)

KOTA SORONG-PBD, iNewsSorong.id - Polresta Sorong Kota melaksanakan Apel Gelar Pasukan dalam rangka Kesiapan Pengamanan Perayaan Hari Raya Paskah Tahun 2023 di wilayah Kota Sorong pada Rabu. (5/4/2023).


Kapolresta Sorong Kota, Kombes Pol. Happy Perdana Yudianto memimpin langsung apel gelar pasukan pengamanan hari raya Paskah di Mako Polresta Sorong Kota (FOTO: iNewsSorong.id-MASTO).
 

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Sorong Kota Kombes Pol. Happy Perdana Yudianto dan diikuti oleh ratusan personel Kepolisian diantaranya, 1 Peleton Perwira Polresta Sorong Kota dan Brimob Batalyon B Pelopor Polda Papua Barat,  1 Peleton Batalyon B Brimob Polda Papua Barat, 1 Peleton Sat. Pol. Air Polresta Sorong Kota, 1 Peleton Sat. Samapta Polresta Sorong Kota, 1 Peleton Sat. Lantas Polresta Sorong Kota, 1 Peleton Gabungan Staf Polresta Sorong Kota, 1 Peleton Gabungan Polsek jajaran Polresta Sorong Kota, 1 Peleton Gabungan Sat. Reskrim, Sat. Intelkam dan Sat. Narkoba. 

Dalam arahannya Kapolresta meminta jajarannya untuk tetap memberikan pengamanan maksimal dan profesional bagi warga masyarakat umat Kristiani yang merayakan hari raya Paskah. 

" Kita ketahui bersama bahwa pada hari Jum'at saudara saudara kita yang beragama Kristen akan melaksanakan hari Paskah dan kita sebagai anggota harus memberikan  pengamanan agar kegiatan dapat terlaksana dengan baik" Ujar Kapolresta dalam amanatnya.

Lebih lanjut menurut Kapolresta, Apel gelar pasukan dilaksanakan untuk melihat kesiapsiagaan Personil Polresta Sorong Kota dalam melaksanakan  pengamanan Paskah.

Kapolres menambahkan seluruh anggota untuk tetap mencermati setiap perkembangan di tengah masyarakat dengan berpedoman pada perkiraan tentang antisipasi dampak perkembangan yang terjadi ditengah-tengah masyarakat. 

"Cermati setiap perkembangan di tengah masyarakat dengan berpedoman pada perkiraan tentang antisipasi dampak sehubungan dengan perkembangan situasi yang terjadi di masyarakat dan segera ambil langkah-langkah tindakan kepolisian guna menyelesaikan sampai dengan tuntas permasalahan," tandasnya.

 

Editor : Chanry Suripatty

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network